Bagi anda yang ingin berbisnis, anda bisa melakukannya di instagram. Bisnis dengan media sosial memiliki banyak manfaat salah satunya menghemat biaya. Lalu jenis bisnis apa saja yang bisa anda lakukan di instagram? Simak penjelasannya di bawah ini.
1. Endorse
Salah satu usaha yang anda lakukan di instagram yaitu menjadi endorse produk. Endorse bertugas untuk mempromosikan dan menjadi model iklan. Seorang endorse biasanya juga dari kalangan orang-orang dengan jumlah followers yang banyak seperti selebgram atau artis.
2. Online Shop
Online shop dapat menjadi ide bisnis anda melalui instagram. Anda bisa menjual produk seperti pakaian, aksesoris, produk digital dan lain sebagainya. Selain membuat barang secara pribadi, anda juga bisa menajdi seorang reseller.
3. Jasa Make up
Make up menjadi salah satu hal yang penting bagi kaum perempuan. Jasa make up bisa menjadi solusi bagi anda yang memiliki keterampilan make up dan penghasilan. Membuka jasa make up untuk acara wisuda, rapat, atau pernikahan.
4. Bisnis Kuliner
Bisnis kuliner terbilang mudah untuk dilakukan. Kunci utamanya adalah anda perlu memiliki produk makanan yang unik dan hanya dimiliki oleh toko anda saja. Namun perlu anda perhatikan bahwa makanan yang anda jual harus bisa dikemas dengan mudah dan tidak cepat basi.
5. Event organizer
Anda suka mendekorasi ruangan atau taman? Atau anda lebih suka menjadi pengatur suatu acara? Anda bisa menjalankan bisnis event organizer dengan gabungan beberapa teman anda. Anda bisa menyediakan jasa untuk acara ultah, pertunangan, pesta, dan lain-lain.
6. Industri Kreatif
Industri kreatif berupa desain logo atau fotogrfi mulai banyak memiliki kesempatan di pasaran. Anda bisa menjadikan bisnis ini jika anda mau belajar dan memiliki kemampuan di bidang ini. Tentu menguntungkan untuk anda.
7. Software Developer
Software developer merupakan pengembangan yang belum banyak dilakukan. Software developer contohnya bagi anda yang suka membuat game atau aplikasi. Dari situ anda bisa mendapatkan penghasilan yang cukup banyak. Keterampilan inilah yang bisa anda bagikan ke instagram untu bahan konten atau promosi.
8. Fashion designer
Anda suka desain busana atau aksesoris? Bagikan hasil karya kamu di instagram. Meskipun penghasillan anda belum tentu, namun anda bisa terkenal dan viral dari hasil desainmu.
Sumber : www.herosoftmedia.co.id